Babinsa Koramil 2211/Sagaranten Laksanakan Karya Bakti Pemasangan Pipa dan Pembuatan Bak Kontrol Program IRFOM

Sagaranten, — Babinsa Desa Sinarbentang, Serka Dani Ramdani dari Koramil 2211/Sagaranten, melaksanakan kegiatan Karya Bakti pemasangan pipa dan pembuatan bak kontrol dalam rangka mendukung Program IRFOM yang berlangsung di Desa Sinarbentang, Kecamatan Sagaranten, bersama masyarakat setempat, Jum’at (8/12/2025). Karya bakti ini merupakan bentuk dukungan TNI AD melalui Babinsa dalam membantu kelancaran program infrastruktur desa, khususnya penyediaan sarana air bersih dan irigasi yang menjadi kebutuhan vital warga. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat mempercepat penyelesaian pekerjaan serta menumbuhkan semangat gotong royong. Serka Dani Ramdani menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun fasilitas umum yang bermanfaat langsung bagi warga. “Kami selalu siap membantu dan mendampingi setiap program pembangunan yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya. Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan tersebut dan berterima kasih atas pendampingan Babinsa yang turut serta dalam pekerjaan teknis maupun koordinasi lapangan. Dengan terlaksananya karya bakti ini, diharapkan sarana pipa dan bak kontrol dapat berfungsi optimal untuk mendukung keberlangsungan Program IRFOM dan meningkatkan kualitas layanan air di Desa Sinarbentang. (Pen)